CARA PALING CEPAT MEMBUAT GRAFIK OTOMATIS LANGSUNG PADA MS. WORD - FC Brother

Spesialis Jilid dan Fotocopy

CARA PALING CEPAT MEMBUAT GRAFIK OTOMATIS LANGSUNG PADA MS. WORD

Halo bro..

Sebelumnya kami sudah membahas mengenai cara membuat grafik menggunakan ms Excel secara otomatis (pada artikel : Cara membuat grafik secara otomatis pada ms.Excel). Cara tersebut sering digunakan bila kumpulan data dibuat pada ms Excel, biasanya untuk memudahkan untuk perhitungan data pada tabel. Kali ini kami akan membahas mengenai cara membuat grafik langsung dari data yang terdapat atau di buat pada ms. Word. 

membuat grafik otomatis menggunakan ms. Word

Memang cara kali ini tebilang lebih mudah mengingat data-data sudah tersedia pada table yang dibuat dalam Ms. Word itu sendiri, sehingga tidak perlu memindahkan grafik dari Ms. Excel ke Ms. Word, selain itu akan lebih mudah dalam hal edit grafik bila terjadi perubahan data.

Kekurangan pembuatan grafik langsung pada Ms. Word sebenarnya terdapat pada tabelnya saja, karena untuk penjumlahan atau pun perhitungan lain dalam table harus dilakukan secara manual. Sedangkan pada Ms. Excel perhitungan data dapat dilakukan secara otomatis pada table.


Baiklah tidak usah berpanjang lebar, kita langsung saja dalam tahap pembuatan grafik secara otomatis langsung pada Ms. Word.

Langkah pertama adalah buatlah table yang berisi data atau buka file yang berisi table data yang akan dibuatkan grafiknya pada Ms. Word (gambar 1). 

gambar 1


Kemudian letakkan cursor di bawah table tersebut, lalu pada menu bar, pilih inset + chart. Maka muncul jedela pemilihan bentuk grafik yang diinginkan. Pilih bentuk grafik sesuai dengan keperluan Anda, dalam hal ini kami memilih column lalu ok (gambar 2).

 
gambar 2

Langkah kedua. Secara otomatis jendela windows Anda akan terbagi menjadi dua bagian, sisi kiri untuk ms Word dan sisi kanan untuk ms excel (gambar 3). Pada ms Word akan muncul grafik sesuai bentuk yang anda pilih tadi, namun data yang ditampilkan belum sesuai.

gambar 3
Langkah ketiga, kembali pada ms excel. Pada table yang disediakan tersebut masukkan data sesuai data yang terdapat pada table di ms. Word anda (gambar 4). Usahakan jangan ada data yang tertinggal karena akan mempengaruhi dalam akuntabilitas laporan Anda. Setelah semua data anda masukkan maka grafik yang pada ms word akan secara otomatis berubah sesuai dengan isi data yang terdapat pada table yang telah anda buat sebelumnya (gambar 4). 

gambar 4
Pada gambar 4 tersebut masih terdapat ruang kosong dibagian sebelah kanan grafik. Untuk menghilangkan ruang kosong tersebut, klik dan tahan kursor mouse pada bagian sudut kanan bawah table ms. Excel (garis berwarna biru), lalu drag sesuai keinginan anda. Maka grafik akan berubah seperti gambar 5. Silahkan close jendela ms. Excel anda tadi.

gambar 5
Selesai…

Demikian postingan kami mengenai langkah-langkah pembuatan grafik secara otomatis pada ms. Word. Semoga postingan kami ini bermanfaat.


No comments:

Post a Comment